Friday, October 5, 2012

Rel dipotong bukan penyebab


dari http://news.detik.com/read/2012/10/05/071534/2055142/10/ini-dia-rel-gompal-penyebab-krl-anjlok?9922022 dikutip Sejak awal PT KAI memang menduga penyebab kecelakaan kereta ini karena rel gompal. "Kereta anjlok diduga karena rel gompal. Tidak ada korban," kata Senior Manajer Humas PT KAI, Mateta Rijalulhaq di Stasiun Cilebut, Bogor, Jawa Barat, Kamis (4/10/2012). informasi yang sempat saya dengar (dari bisik-bisik para penumpang) ada berbagai versi. 1. Kereta sudah aneh dari bogor, saat ngerem di cilebut baru keluar lintasan. 2. kereta anjlog karna sabotase (rel dipotong, kunci rel hilang, bantalan rel rusak, dll) 3. Wesel di cilebut tiba-tiba pindah jalur saat rangkaian melewati wesel tersebut.
Berdasarkan foto-foto yang saya lihat di http://www.kaskus.co.id/showthread.php?t=16763999 (sebelumnya saya sempat mengintip BB seorang ibu di depan saya), terlihat gerbong 1 dan 2 di jalur 2 (arah jakarta) gerbong 3 malang melintang di peron, gerbong 4 anjog di jalur 1 gerbong 5 dan seterusnya sempurna di jalur 1 (arah bogor). dalam link tersebut ada pertanyaan saya juga mengenai keberadaan kereta yang ada di jalur kiri (arah bogor) http://www.kaskus.co.id/showpost.php?p=756617665&postcount=18
Saya tidak tahu apakah memang kereta dari bogor menggunakan jalur 1 atau 2. karna posisi kereta dalam foto agak janggal menurut saya. Dalam http://www.krlmania.com/gerbong/read.php?id=2144 tercantum keterangan saksi: Menurut Ryo, Saksi mata yang ada di lokasi, "Menjelang stasiun cilebut, gerbong 3 dari depan sudah keluar jalur, jadi gerbong 3 ampe 8 pindah jalur. Untung tdk ada korban jiwa sih", ujarnya. dari beberapa sumber yang saya baca itu, maka saya menyimpulkan (maaf jika kesimpulan saya salah, karena hanya bersumber dari foto, bisik-bisik penumpang, dan berita-berita yang ada di internet/koran) anjloknuya gerbong 3 karena perpindahan jalur gerbong 4 dan seterusnya ke jalur 1. Adapun rel yang gompal (seperti yang diberitakan) adalah akibat, bukan penyebab. karena jika anjloh karna rel gompal, bagaimana cara gerbong 4 dan seterusnya pindah jalur. logikanya jika karna rel gompal, makaya akan anjlok, tapi tetap di jalur 2 (arah jakarta), kecuali memang dari stasium bogor menggunakan jalur kiri (jalur 1), kemudian mendekati stasiun cilebut hendak pindah ke jalur kanan (jalur 2), namun terjadi kegagalan sistem wesel sehingga gerbong 3 tidak dapat berpindah (gerbong 4 dan seterusnya belum sempat pindah ke jalur 2). analisis ini hanyalah pendapat pribadi, tidak mewakili golongan/instansi manapun.

2 comments:

kikils said...

analisisnya lumauyan bagus juga

Robo said...

terima kasih atas kesediaanya menyimak pendapat saya

Arsip Electronic Music

2007an beberapa karya tercecer, sisa dikit... coba dikumpulin Ga bisa main alat musik kok mau bikin lagu, ya ga mungkin.... dari per...